Minggu, 28 April 2013

Pengelompokan Zat Gizi

Sebelum membahas tentang pengelompokan zat gizi, harus diketahui fungsi-fungsi atau kegunaan dari makanan. ada tiga macam fungsi makanan, yang kemudian sering disebut sebagai TRI GUNA MAKANAN, yaitu:

1. sebagai pemberi energi
2. sebagai agen pertumbuhan dan pemeliharaan jaringan
3. sebagai pengatur proses dalam tubuh

setelah mengetahui apa yang disebut sebagai TRI GUNA MAKANAN, maka zat-zat gizi dapat dikelompokkan berdasarkan kegunaannya bagi tubuh sebagai berikut:
1. sebagai pemberi energi
    fungsi ini dijalankan oleh KARBOHIDRAT, LEMAK dan PROTEIN. seperti yang telah kita ketahui, karbohidrat sangat dibutuhkan tubuh sebagai sumber utama pembentukan energi, tetapi ketika tubuh kekurangan asupan karbohidrat maka tubuhakan mengambil cadangan lemak yang ada dalam tubuh untuk membentuk energi.
    protein juga dapat disintesa oleh tubuh menjadi energi ketika karbohidrat dan lemak yang ada tidak mencukupi kebutuhan pembuatan energi. proses pengubahan lemak dan protein menjadi glukosa disebut dengan GLUKONEOGENESIS
2. sebagai agen pertumbuhan dan pemeliharaan jaringan
    peran ini dipegang oleh PROTEIN, MINERAL dan AIR. zat gizi tersebut dikenal dengan nama zat pembangun. protein sangat dibutuhkan oleh tubuh untuk melakukan pertumbuhan dan regenerasi sel-sel yang rusak.
3. sebagai pengatur proses tubuh
    tidak jauh berbeda dari fungsi sebelumnya, fungsi ini dimainkan oleh PROTEIN, VITAMIN, AIR dan MINERAL. zat- zat ini dibutuhkan untuk tubuh sebagai pengatur segala proses yang terjadi dalam tubuh, seperti metabolisme. 

0 komentar:

Posting Komentar